Alasan Terjadinya Perselingkuhan Dalam Perjalanan Cinta Anda

Alasan Terjadinya Perselingkuhan

Hubungan percintaan akan harmonis jika diisi dengan perhatian dan pengertian satu sama lain. Kemesraan dalam hubungan juga akan terus terjaga jika kedua pasangan sama-sama romantis.

Namun terkadang suatu hubungan yang sudah kita jaga agar tidak berakhir di tengah jalan, sering sekali kita dihampiri badai yang selalu datang kapan saja. Masalah yang terus datang silih berganti, membuat kita selalu diuji, sejauh mana tingkat kesabaran kita dalam mempertahankan hubungan kita. Satu contoh masalah misalnya selingkuh, selalu timbul juga pertanyaan kenapa sih pasangan kita selingkuh? padahal selama ini kita merasa sudah baik-baik saja. 

Di bawah ini adalah alasan terjadinya perselingkuhan dalam perjalanan cinta anda : 

1. Kebosanan, bosan menjadi salah satu alasan yang pertama kenapa? Karena alasan ini yang sering dan banyak terjadi pada sebagian pasangan anda, hal ini menurut survei yang telah dilakukan di luar negeri sana. Hubungan yang monoton atau yang itu-itu saja, membuat pasangan anda timbul rasa kebosanan. 

2. Sudah tidak sayang lagi, jika sudah seperti ini cinta seseorang yang ingin mempertahankan suatu hubungan, cintanya akan bertepuk sebelah tangan. Cinta memang tidak bisa dipaksakan, namun terkadang cinta bisa membuat segalanya jadi berubah. Rasa sayang yang timbul di hati seorang manusia, itu datangnya dari Tuhan, dengan begitu maka dinyatakan kalau cinta itu adalah anugerah dari Tuhan. 

3. Tidak surprise lagi, seperti pertama kali kita menjalin cinta pada seseorang yang selalu memberi kejutan padanya. Namun seiring berjalannya waktu, seseorang jadi lupa atau malah tidak memberi kejutan lagi padanya. Seseorang memang sangat senang jika diberi kejutan, apalagi dengan orang yang kita sayangi. 

4. Over protektif, terlalu mengekang pada pasangan anda membuat pasangan kita merasa tidak nyaman dan bahkan malah membuat justru tidak aman. Pada dasarnya juga manusia ingin bebas, dan berhak untuk memilih kemana saja. Namun jika ada seseorang yang selalu saja membatasi hakikatnya sebagai manusia, sudah pasti tidak akan ada manusia yang menyukainya. 

5. Sama-sama selingkuh, pernah melihat pasangan anda selingkuh dan anda takut menangkap basah pasangan anda, maksudnya dalam hal ini seperti balas dendam saja. Seperti bom waktu juga yang suatu saat nanti bisa meledak kapan saja. Kalau dilihat pasangan jenis ini terkesan aneh dan mungkin suatu pembodohan. Namun pastinya ada alasan kenapa pasangan ini melakukan hal demikian. 

Sepertinya itu saja yang menjadi top five alasan terjadinya perselingkuhan dalam perjalanan cinta anda. Selingkuh memang sering mengakibatkan berakhirnya suatu hubungan seseorang. Selingkuh juga sering dijadikan kesenangan yang menjadi suatu prinsip pada seseorang. 

Apapun alasannya kenapa seseorang bisa berselingkuh, selingkuh adalah suatu hal yang negatif atau sesuatu yang tidak baik. Kita sebagai manusia terus mencoba dan bersabar dalam menghadapi segala macam masalah yang ada. 

Demikian itu saja terima kasih sudah mampir ke blog ini.

Comments

Popular posts from this blog